Setelah kemarin saya menulis cara bikin akun demo MT4 dengan handphone android layar kecil, maka sekarang saya akan menulis cara membuat aku demo MT4 dengan tablet.
Caranya hampir sama, cuma tamplinnya saja yang sedikit beda, gak usah khawatir, gampang kok.
Pertama-tama, klik play store ~>tulis MT4.
Kemudian cari MT4 yang asli dari metaquote corporation. Dan install, kemudian di buka. Untuk lebih jelasnya saya sertakan gambar2 dan langkah yang harus dilakukan…….
Setelah download dan memilih MT4 seperti diatas, kemudian tekan gambar orang.
Setelah itu muncul dialog seperti dibawah ini, tekanlah tanda +
Kemudian muncul gambar dibawah ini, pilihlah,Kemudian muncul gambar dibawah ini, pilihlah, buka akun demo, waktu yang diberikan meta adalah 10 detik, jika dalam 10 detik anda tidak memilih maka secara otomatis meta akan membuat akun demo tanpa registrasi. Artinya semau meta lah. Tujuan demo adalah kita ingin trading besok lusa dengan menu yang kita ingin, ibarat kita mau nyetir mobil sedan ya kita belajarnya pake sedan saja, jangan mobil formula..ya khan…., okay mari kita lanjut
Setelah kita ikuti prosedur diatas, maka akan muncul dialog seperti gambar di bawah, pada kolom pencarian ketik~>instaforex-demo.com, dan pilihlah itu
Setelah itu akan muncul dialog seperti dibawah. Isikan nama, no hp, dan email anda. Biasakan mengisi sesuai data yang benar.
Kemudian pilihlah akun standart, untuk laverage pilihlah 1:200 (nanti akan saya bahas, apa laverage itu), kemudian pilih deposito~> saya sarankan pilih yang kecil saja $3000 atau $5000. Dalam akun demo kita dekatkan dengan modal yang kita siapka besok saat real akun. Karena gak ada pilihan yang lebih kecil ya angkat itu saja yang kita pilih. Kemudian klik membuat AKUN DEMO
Setelah itu muncul dialog seperti di bawah, tolong diperiksa apa data-data yang anda masukkan sudah benar? Jika sudah anda sceen shot untuk arsip anda atau anda catat. Dalam dialog dibawah ada nomor-nomor penting, nomor login, kata kunci, investor. No login dan password adalah data yang anda inputkan jika anda pingin demo di hp lain, untuk investor password adalah nomor yang bisa anda kasihkan ke orang lain untuk menilai atau mengawasi cara demo anda.
Sudah?...jika sudah ayo klik siap….
Jreng….akun demo telah jadi dan siap berlatih…..
Eh..Gimana mau berlatih ya….lha belum tahu...Hehehe…












0 komentar:
Posting Komentar